Sambangi Sarang Petarung di Bhumi Marinir Karangpilang, Masyarakat Jajal Kendaraan Tempur

4 hours ago 19

loading...

Masyarkat menjajal kendaraan tempur saat mengunjungi Sarang Petarung Korps Marinir TNI AL di Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Foto/istimewa

SURABAYA - Tawa riang masyarakat mulai dari anak kecil hingga orang dewasa pecah. Mereka bergembira karena mendapat kesempatan mengunjungi markas Sarang Petarung Korps Marinir TNI Angkatan Laut (AL) di Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur.

Bersama Komandan Resimen Artileri 2 Marinir Kolonel Marinir Widoyono dan Ketua Cabang 4 Korcab Pasmar 2, masyarakat yang umumnya berasal dari Medayu Surabaya mengabadikan momen tersebut. Mereka juga berfoto bersama prajurit baret ungu dan alutsista Korps Marinir.

Menaiki berbagai jenis kendaraan tempur Korps Marinir yang terdiri dari Ranpur BPV-2, Ranpur Roket MLRS Vampire, dan kendaraan penarik meriam yaitu Unimog, mereka berkeliling area Kesatrian Soetedi Senaputra.

Baca juga: Alumni Relawan RSDC Wisma Atlet Hadiri Reuni dan Halalbihalal di Markas Marinir

"Saya sangat senang sekali bisa menyaksikan dan turut serta di acara ini. Saya datang dari Medayu Rungkut, Surabaya. Alhamdulillah disambut langsung oleh Komandan Resimen Artileri 2 Marinir. Saya bersama anak-anak melihat dan merasakan langsung naik kendaraan tempur TNI, khususnya Korps Marinir TNI AL," ucap Mujiyono salah satu warga, Selasa (6/5/2025).

Sementara itu, Komandan Menart 2 Marinir Kolonel Marinir Widoyono mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan peralatan dan kesenjataan yang dimiliki kepada masyarakat. Dengan begitu, TNI khususnya Korps Marinir TNI AL diharapkan akan semakin dekat, erat dan semakin bangga dengan kekuatan pertahanan yang dimiliki TNI.

Baca juga: Jenderal Agus Subiyanto Geser 9 Mayjen TNI, Ini Daftar Lengkapnya

Selain berkeliling kesatrian, Menart 2 Marinir jugau menampilkan beberapa kendaraan tempur Korps Marinir antara lain, Roket MLRS Vampire, BPV-2, dan Meriam How 105 MM dan sebagainya.

(cip)

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |